Ketua IMI dan Bikers NTT Dukung Pameran Otomotif 2022 di NTT

- Selasa, 29 Maret 2022 | 13:48 WIB

KUPANG, VICTORYNEWS--Komunitas Motor Gede Flobamorata NTT ( Komodo NTT ) menggelar silahturahmi dengan perwakilan perwakilan Klub Komunitas Motor Kota Kupang dan sekitarnya.

Acara yang diselenggarakan secara terbatas di Subasuka, pada Hari Minggu 27 Maret 2022, di awali dengan touring atau city ride bersama keliling Kota Kupang, NTT.

Baca Juga: Angkut Akar Angin Ilegal, Polsek Mollo Utara TTS Amankan 1 Unit Mobil Pick Up

Acara diikuti lebih dari 10 komunitas atau club motor yang ada di Kota Kupang, antara lain  Kupang Max Owner, BB1%MC BBmc 1 %, CRK, timor Clasic, Big Boss, Asbak, Eastern Riders, KPK, KTC, 0380.

Dalam kesempatan tersebut hadir juga Ketua Ikatan Motor Indonesia wilayah NTT Thelend Daud serta Ketua bidang organisasi IMI NTT Pommy.

Baca Juga: Gudang di Pasar Oebobo Kupang Hangus Terbakar, Diduga Karena Korsleting Listrik

Dalam sambutannya, Ketua Komodo NTT Christoper Samara mengatakan acara ini memungkinkan anggota saling mengenal dan  menjadi keluarga baru dalam dunia otomotif di NTT.

Chris mengatakan acara silaturahmi ini juga untuk mempresentasikan rencana Pameran Otomotif.

Pameran akan 14 – 15 Mei 2022 dan rencananya akan dihadiri  Ketua IMI Pusat Bambang Soesatyo.

Sementara Ketua IMI NTT Thelend Daud mengatakan kondisi Pandemi Covid-19 yang terjadi di Indonesia, khususnya di NTT cukup berdampak pada bidang otomotif.

Banyak kegiatan yang batal dilaksanakan karena prokes.

Saat ini kasus pandemi Covid-19 mulai turun.

IMI NTT yang menggawangi bidang otomotif bisa berpartisipasi dalam pemulihan ekonomi bukan hanya di bidang otomotif, tapi juga bisa berdampak pada sektor pariwisata, dan UMKM.

Baca Juga: Rekan Anggota TNI AL Bantu Siapkan Makam Praka Marinir Wilson Anderson Here

Halaman:

Editor: Beverly Rambu

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X