KUPANG, VICTORY NEWS-Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia atau PKBI NTT melalui Program RESPOND melaksananakan kegiatan pelatihan konseling bagi konselor lesbian, gay, biseksual dan transgender/transeksual atau LGBT dan sejumlah komunitas di Kota Kupang.
Baca Juga: Sampah Tersumbat di Selokan, Jalan H R Koroh Banjir Lumpur
Selain LGBT, komunitas lainnya yang ikut sebagai peserta adalah komunitas ODHA, Disabilitas, Anak Berhadapan dengan Hukum dan forum remaja PKBI NTT.
Pelatihan itu digelar pada 25-26 Januari 2022 di Hotel Neo By Aston Kupang.
Baca Juga: Jaksa Kembali Teliti BAP Kasus Pembunuhan Astri dan Lael
Pelatihan itu ber tujuan mendukung anggota komunitas dalam menghadapi setiap masalah, termasuk kesehatan mental akibat Covid-19.
Ketua Pengurus Daerah PKBI NTT Prof DR I Gusti Bagus Arjana, Kamis (27/1/2022) mengapresiasi kesediaan masing-masing komunitas yang bersedia hadir pada pelatihan itu.
Baca Juga: Relokasi Korban Seroja, Sertifikat Lahan di Manulai Dua Masih Diproses
"Semoga dengan bekal pengetahuan yang diperoleh selama 2 hari ini dapat membantu anggota komunitas dan mau terus membangun komunikasi lintas jaringan agar persoalan-persoalan yang dialami dapat diselesaikan dengan baik. Khususnya dalam situasi pandemic Covid-19 saat ini," tuturnya.
Artikel Terkait
27 Persen Masyarakat NTT Telah Lakukan Pemeriksaan HIV/AIDS
Hasil Tes HIV 50 Pedagang Pasar Kasih Kota Kupang Negatif
HIV/AIDS Tak Halangi Rafael Raga untuk Berbagi Motivasi dan Semangat Hidup