JAKARTA,VICTORYNEWS- Suatu ketika saat hari menjelang sore, datanglah seorang gadis remaja ke tempat penjualan bunga. Gadis ini ingin membeli seikat bunga mawar untuk ibunya.
Setelah antri menunggu giliran cukup lama karena saat itu pembeli sedang ramai, gadis remaja ini akhirnya mendapatkan giliran pelayanan dari penjual bunga.
Si penjual bunga ini kemudian bertanya kepada gadis remaja tersebut, bunga apa yang ingin dibelinya.
Gadis remaja itu menunjuk seikat bunga mamar yang indah. Lalu ia menanyakan "Berapa harganya Pak? Penjual bunga itu menjawab "Harganya Rp100 ribu."
Baca Juga: Gara-Gara Terlambat, Guru di Garut Tampar Dua Siswa Hingga Trauma
Gadis remaja itu terdiam sejenak, kemudian ia coba mengalihkan pilihannya ke bunga yang lain dan juga menanyakan harganya.
Rupanya semua bunga yang ingin dibelinya jauh di atas uang yang dibawanya. Gadis ini hanya membawa uang Rp25 ribu.
Melihat raut wajah dan penampilan gadis ini yang tergolong berbeda dengan para pembeli bunga lainnya, penjual bunga tersebut bertanya "Memangnya adik mau membeli bunga apa dan berapa uang yang adik bawa?"
Dengan senyum, gadis itu mengatakan, "Saya ingin membeli seikat bunga mawar tetapi saya hanya punya uang Rp25 ribu."
Baca Juga: Progres Pekerjaan Proyek Pinjaman Dana PEN di Lembata NTT Lampaui Target
Penjual bunga itu menimpalinya,"Bunganya buat siapa?" Gadis itu menjawab, "Buat mama."
Penjual bunga itu menjawab, "Ya sudah adik boleh ambil seikat bunga mawar itu dengan harga Rp25 ribu."
Gadis itu sangat senang dan mengucapkan terima kasih kepada penjual bunga tersebut.
Ketika hendak pamit, penjual bunga itu menanyakan kepada gadis itu, "Apakah adik tinggal di dekat sini?" Gadis itu lalu menyebutkan daerah tempat tinggalnya.
Artikel Terkait
Inspirasi Pagi: Harga Sebuah Kejujuran
Inspirasi Pagi: Setiap Masalah Pasti Ada Solusi Asal Ada Kemauan
Inspirasi Pagi: Belajar dari Perumpamaan Botol dan Isinya
Inspirasi Pagi: Berani Melangkah
Inspirasi Pagi: Belajar Sabar
Inspirasi Pagi: Tindakan Kecil yang Membawa Perubahan
Inspirasi Pagi : Dahsyatnya Kekuatan Pikiran