Inspirasi Pagi: Anda Berubah dan Dunia akan Berubah

- Minggu, 20 November 2022 | 09:28 WIB
Inspirasi pagi ini mengingatkan kita bahwa perubahan sikap kita akan membuat orang lain berubah dan dunia pun akan berubah (pixabay.com/Jatocreate)
Inspirasi pagi ini mengingatkan kita bahwa perubahan sikap kita akan membuat orang lain berubah dan dunia pun akan berubah (pixabay.com/Jatocreate)


JAKARTA, VICTORYNEWS- Ada dua orang yang bersahabat sejak kecil. Andi dan Doni merupakan dua sahabat lama yang sudah saling kenal sejak masih kanak-kanak.

Keduanya sekolah di tempat yang sama sejak dari Sekolah Dasar hingga Perguruan Tinggi.

Andi dan Doni tumbuh dari anak-anak menjadi remaja lalu menjadi dewasa.

Suatu ketika, Andi menasihati Doni agar mengubah sikapnya yang sangat tidak disukai oleh teman-teman kuliah mereka.

Baca Juga: Jadi Duta Piala Dunia 2022 di Qatar, Berikut Pesan David Beckham!

Maklum, Doni adalah tipe orang yang gampang marah, bahkan tanpa alasan yang jelas.

Hal itu sering membuat teman-teman sekampus Doni banyak yang menghindar dan tidak ingin bergaul dengannya.

Karena itu, Andi yang merasa dekat dengan Doni mengingatkan sabahatnya itu untuk bisa mengubah sikapnya terhadap teman-temannya.

Baca Juga: HEBAT! Mahasiswa UPG 45 Lolos Seleksi Ikuti Expo KMI XIII 2022 di Surabaya

Andi mengatakan, jika Doni tidak bisa mengubah sikapnya tersebut maka bukan saja teman-teman sekampusnya yang menjauhinya, Andi juga akan meninggalkan dia.

Setelah mengatakan demikian, malam harinya Andi merenung kembali perjalanan hidupnya bersama Doni sebagai seorang sahabat.

Ada begitu banyak kenangan indah yang sudah mereka lalui selama puluhan tahun. Lalu Andi berpikir, apakah semua ini harus berakhir hanya karena sikap sahabatnya itu?

Baca Juga: Melki Laka Lena: Pemberian Makanan Tambahan Jadi Jaminan untuk Reduksi Stunting

Andi lalu memutuskan bahwa ia tidak akan mengakhiri persabahannya dengan Doni, apa pun sikap Doni.

Yang akan dia lakukan adalah memahami Doni dan mengubah sikapnya terhadap Doni dengan lebih memahaminya.

Halaman:

Editor: Paulus N

Tags

Artikel Terkait

Terkini

SMAN 1 Nubatukan Lembata Terapkan PPDB Online

Kamis, 8 Juni 2023 | 19:47 WIB
X