Mahasiswa PJKR UKAW Kupang Dilatih Sistematika Presentasi, Ini Tujuannya!

- Senin, 30 Januari 2023 | 10:41 WIB
Dekan FKIP UKAW Dr Andreas JF Lumba berpose bersama para pemateri dan sejumlah Mahasiswa PJKR UKAW Kupang saat pelatihan Peningkatan Kemampuan atau Skils Presentasi.  (Dok. FKIP UKAW Kupang)
Dekan FKIP UKAW Dr Andreas JF Lumba berpose bersama para pemateri dan sejumlah Mahasiswa PJKR UKAW Kupang saat pelatihan Peningkatan Kemampuan atau Skils Presentasi. (Dok. FKIP UKAW Kupang)

KUPANG, VICTORYNEWS - Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Kristen Artha Wacana atau FKIP UKAW Kupang menggelar pelatihan Peningkatan Kemampuan atau Skils Presentasi (Soft Skills Workshop For students).

Pelatihan Peningkatan Kemampuan atau Skils Presentasi yang digelar FKIP UKAW Kupang itu ditujukan kepada para mahasiswa Jurusan Program Studi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (Prodi PJKR) pada Sabt (29/1/2023).

Mahasiswa PJKR UKAW Kupang merupakan seorang calon guru yang dituntut untuk menguasai atau memiliki kemampuan presentasi sesuai sistematika.

Baca Juga: Dekan FKIP UKAW Kupang Dr Johny Lumba Dorong para Dosen Ambil Studi Doktor

"Selama ini, presentasi dianggap biasa bagi seseorang pemateri, namun hal itu belum tentu sudah memenuhi sistematika yang ada dan berdampak bagi audiens atau peserta," kata Dekan FKIP UKAW Dr Andreas JF Lumba saat membuka pelatihan itu.

Menurutnya, pelatihan Peningkatan Kemampuan Presentasi itu juga dilakukan agar seorang lulusan PJKR bisa mengambil peran sebagai MC, presenter dan tugas lainnya ketika berada di lingkungan masyarakat.

Karena itu, dia berterima kasih kepada para pemateri yang sudah meluangkan waktu untuk berbagi dan meningkatkan kemampuan mahasiswa PJKR UKAW Kupang.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Taurus, Awali Hari Perbaiki Kendaraan, Urusan tetap Lancar

Menurutnya Kemampuan Presentasi itu tidak hanya dimiliki oleh mahasiswa, tetapi juga dosen karena presentasi tidak sebatas bagaimana bicara di depan tetapi harus berdampak.

"Sebagai dekan dan dosen Prodi PJKR UKAW Kupang, mengapresiasi upaya kandidat doktor, Jusuf Blegur karena dalam kesibukan studi doktoralnya, bisa meluangkan waktu untuk memberikan pelatihan berkaitan dengan presenteng whit impact," katanya.

Dr Jhoni Lumba mengakui kegiatan tersebut dilakukan dengan sederhana tetapi berdampak besar kepada masa depan mahasiswa.

Baca Juga: Ditemui Tim Balai Karantina, Ombudsman NTT Minta Layanan jangan Berbelit-belit

Karena sebagai generasi masa depan, mereka mesti menguasai teknologi dan apa yang disampaikan itu benar-benar berdampak.

"Kita ingin, melalui kegiatan-kegiatan peningkatan skil seperti ini, mahasiswa bisa menjadi presenter handal karena mereka adalah calon guru," ujarnya.

Halaman:

Editor: Paschal Seran

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Wow DPR Apresiasi Kinerja Kementrian Agama

Kamis, 23 Maret 2023 | 00:08 WIB
X