KUPANG, VICTORYNEWS- Tim Dokter RS Bhayangkara Titus Uly Kupang masih melakukan pemeriksaan usai autosi terhadap seorang pria dewasa yang tewas dalam tawuran yang terjadi di ruas jalan Adi Sucipto, tepatnya di depan Kampus UKAW Kupang, Jumat(15/9/2023) lalu.
Kasubbiddokpol Biddokkes RSB Titus Uly Kupang AKBP dr. Edy Syahputra Hasibuan, yang dikonfirmasi victorynews.id, Sabtu(16/9/2023) menjelaskan saat ini pihaknya masih melakukan pemeriksaan usai melakukan autopsi dari jazad.
Baca Juga: Kapolda NTT Berikan Perhatian kepada Lansia di Sabu Raijua
Hasil autopsi pria yang tewas dalam tawuran di depan Kampus UKAW Kupang baru keluar satu sampai dua minggu mendatang.
Setelah hasil autopsi keluar, pihaknya akan segera menyerahkannya kepada Penyidik Polresta Kupang Kota.
Ia mengatakan di tubuh korban terdapat luka-luka akibat kekerasan benda tajam dan juga kekerasan benda tumpul.
Baca Juga: Pesta Gol ke Gawang Real Betis, Barcelona Ambil Alih Pimpinan Klasemen Sementara La Liga
"Kita sudah lakukan autopsi Jumat malam pukul 19.30 Wita sampai 21.45 Wita. Korban adalah seorang laki-laki dewasa, di tubuh korban juga ada luka-luka akibat kekerasan tajam dan juga kekerasan tumpul," jelasnya.***
Artikel Terkait
Breaking News! Tawuran di Depan Kampus UKAW Kupang, Massa Bakar Beberapa Unit Motor
Tawuran di Depan Kampus UKAW, Satu Orang Meninggal Dunia
Breaking News! Pelaku Tawuran di Depan Kampus UKAW Kupang Ditangkap Polisi
5 BERITA TERPOPULER tentang Tawuran di Depan Kampus UKAW Kupang hingga Satu Tewas 4 Motor Dibakar