Kapolres Kupang Hukum Anggotanya Jika Tidak Kenakan Tas Tradisional Daerah NTT

- Senin, 20 Maret 2023 | 17:05 WIB
Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Arianto mengatakan ia akan memberikan sanksi kepada anggota Polres Kupang jika tidak mengenakan tas motif NTT.  (Dok Humas Polres Kupang)
Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Arianto mengatakan ia akan memberikan sanksi kepada anggota Polres Kupang jika tidak mengenakan tas motif NTT. (Dok Humas Polres Kupang)
OELAMASI, VICTORYNEWS - Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Arianto mengatakan ia akan memberikan sanksi atau hukum kepada anggotanya jika tidak mengenakan tas motif NTT
 
Jenis sanksi, ungkap Kapolres Kupang bisa berupa tindakan disiplin kepada anggota Polres Kupang.
 
Dia mengatakan, tas dengan motif daerah NTT sebagai salah satu atribut bagi anggota Polres Kupang dalam melaksanakan tugas sehari-hari. 
 
 
"Saya wajibkan semua anggota untuk tas motif suku atau etnis daerah NTT. Ini untuk mendukung UMKM daerah NTT khususnya Kabupaten Kupang," Katanya. 
 
Ia bahkan akan memeriksa anggota maupun akan diberi sanksi jika kedapatan tidak mengenakan tas motif NTT
 
"Kami tidak segan-segan memberi sanksi kepada personil yang tidak mematuhi aturan ini, karena ini adalah kebijakan pimpinan, baik Kapolda maupun Kapolres yang harus dijalankan," ungkapnya. ***
 

Editor: Polce Siga

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Luka Modric Kepada Karim Benzema : Saya Sedih

Selasa, 6 Juni 2023 | 05:53 WIB
X