KUPANG, VICTORYNEWS-Aksi kemanusiaan dilakukan pihak Kepolisian Polres Kupang Kota dengan menambal jalan berlubang di ruas Jalan Frans Seda, Jumat (28/1/2022).
Aksi kemanusiaan tersebut dilakukan demi kenyamanan para pengguna jalan di Kota Kupang agar terhindar dari kecelakaan lalulintas (Lakalantas).
Baca Juga: Ini Tujuan Kadin NTT Teken MoU Bersama LP3I College Kupang
"Ini semata-mata kita buat agar pengguna jalan itu bisa nyaman berkendara, kita juga ingin kurang potensi Lakalantas," Kata Kasat Lantas Polres Kupang Kota, AKP Andry Aryansyah, saat diwawancarai victory news, di lokasi, Jumat (28/1/2022).
Polisi kata Dia, akan terus menambal lubang-lubang jalan di Kota Kupang sambil menunggu perbaikan jalan dari pihak Pemerintah setempat.
Baca Juga: PLN Putus Jaringan Listrik, DPRD Minta Wali Kota Kupang Evaluasi Kinerja Kepala Badan Keuangan
"Untuk sementara hari ini kita dua titik dulu karena cuaca yang tidak mendukung, nanti ke depan kita akan survey jalan-jalan yang berpotensi terjadi kecelakaan dan kemacetan Sambil tunggu perbaikan," Katanya.***
Artikel Terkait
Polres Kupang Kota Layani Vaksinasi Anak
Gerai Vaksinasi Polres Kupang Layani Penyandang Disabilitas