Hoaks dan Meresahkan, Surat Imbauan Soal Penculikan Anak dari Kadis P dan K Kota Kupang Harus Ditarik

- Rabu, 1 Februari 2023 | 15:23 WIB
Ketua Komisi IV DPRD Kota Kupang Theodora Ewalde Taek meminta agar surat imbauan Kadis P dan K Kota Kupang tentang penculikan Anak di Kota Kupang ditarik kembali karena meresahkan. (Instagram @waldetaek)
Ketua Komisi IV DPRD Kota Kupang Theodora Ewalde Taek meminta agar surat imbauan Kadis P dan K Kota Kupang tentang penculikan Anak di Kota Kupang ditarik kembali karena meresahkan. (Instagram @waldetaek)

KUPANG, VICTORYNEWS - Narasi surat imbauan dari Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang dinilai hoaks dan meresahkan.

Pasalnya Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang mengawalinya dengan kalimat yang bernada hoax dan meresahkan.

"Mencermati maraknya aksi penculikan anak di Wilayah Kota Kupang akhir-akhir ini, maka kami menghimbau Kepada Bapak/ ibu pengelola PAUD, Kepala SD/MI, SMP/MTs negeri/swasta untuk berhati-hati," tulis Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang pada surat Imbauannya yang dikeluarkan pada Selasa (31/1/2023).

Baca Juga: Cegah Aksi Penculikan Anak, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang Keluarkan 4 Imbauan

Menanggapi kalimat meresahkan itu, Ketua Komisi IV DPRD Kota Kupang Theodora Ewalde Taek yang diwawancarai victorynews.id di ruangannya, Rabu (1/2/2023) meminta agar surat imbauan itu ditarik kembali untuk menenangkan masyarakat sekaligus meralat surat tersebut.

Dikatakan politisi PKB itu, surat imbauan itu sebenarnya baik, hanya diawali narasi kontradiksi yang tidak didukung dengan data, tetapi Kadis Dikbud langsung mengeluarkan surat seolah-olah sudah terjadi penculikan anak di Kota Kupang," tandas Walde.

Baca Juga: 6 Tempat Wisata di Tangerang Banten, Ada Water Park yang Bisa Tampung 12 Ribu Orang

Seharusnya Kadis Dikbud Kota Kupang memiliki data dari kepolisian dalam hal ini Polresta Kupang Kota baru dijadikan bahan dasar mengeluarkan surat imbauan.

Ini akan dianggap oleh orang yang tidak mengetahui informasi dan dianggap imbauan Kadis Dikbud Kota Kupang itu sebagai sebuah kebenaran, padahal tidak terjadi penculikan anak di Kota Kupang.

Tentunya surat ini menakutkan bagi orangtua maupun anak-anak sekolah.

Baca Juga: Marion Jola Tunjukkan Foto Romantis Bareng Sang Pacar? Netizen: Kukira Abangnya

"Jadi Kepala Dinas pendidikan dan kebudayaan Kota Kupang harus mencabut surat imbauan tersebut sekaligus klarifikasi agar tidak menimbulkan keresahan berkelanjutan di masyarakat," tegas Walde.

Benar bahwa Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kota Kupang menunjukan betapa perhatiannya terhadap anak-anak sekolah di Kota Kupang, tetapi redaksi kalimatnya salah. Namun orangtua mari bersama-sama waspada dan menjaga anak-anak kita.

Tetapi yang pasti Kota Kupang hingga saat ini belum dan tidak pernah ada kasus penculikan anak.

Halaman:

Editor: Paschal Seran

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X