Diperiksa KPK Dalam Kasus Dugaan Pencucian Uang, Mario Dandy: Saya Gak Tahu, Gak Megang Hp

- Selasa, 23 Mei 2023 | 18:04 WIB
Mario Dandy diperiksa KPK atas dugaan pencucian uang yang dilakukan ayahnya. (Tangkapan layar youtube Kompas TV )
Mario Dandy diperiksa KPK atas dugaan pencucian uang yang dilakukan ayahnya. (Tangkapan layar youtube Kompas TV )

JAKARTA, VICTORYNEWS- Komisi Pemberantasan Korupsi atau KPK melakukan pemeriksaan terhadap anak pejabat pajak Rafael Alun yang menjadi tersangka kasus penganiayaan David, Mario Dandy.

Mario Dandy diperiksa sebagai saksi dugaan gratifikasi dan pencucian uang yang dilakukan ayahnya Rafael Alun.

Baca Juga: Buntut Video Viral Anggotanya Bakar Ikan Pedagang, Kasat Pol PP Kabupaten Alor Bungkam

Dalam pemeriksaan itu, Mario Dandy terlihat keluar dari rutan menuju ke ruang pemeriksaan yang berada di unit perempuan dan anak Polda Metro Jaya Jakarta.

Sebelum menjalani pemeriksaan, Mario terlihat mengenakan kemeja putih, celana hitam dengan baju tahanan warna oranye.

Baca Juga: Korban Meninggal Laka Lantas Maut Bijaepasu Diserahkan Ke Keluarga, Bangkai Mobil Belum Dievakuasi

"Saya gak tahu apa-apa mas, saya kan gak megang HP," ujar Mario usai dilakukan pemeriksaan oleh KPK seperti dilansir victorynews.id dalam unggahan youtube Kompas TV, Selasa (23/5/2023).

KPK menyebut dalam kasus pencucian uang dilakukan Rafael Alun dilakukan pemeriksaan terhadap orang saksi salah satunya Mario Dandy.

"Terkait materinya akan disampaikan setelah dilakukan pemeriksaan para saksi," ujar KPK.***

Editor: Beverly Rambu

Sumber: Youtube Kompas TV

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X