KUDUS, VICTORYNEWS - Pasangan suami istri atau Pasutri Lansia asal Kudus, Provinsi Jawa Tengah berhasil naik haji tahun ini dari hasil menabung uang koin.
Menariknya, Pasutri Lansia asal Kudus ini menyisihkan uang koin selama bertahun-tahun dari hasil bekerja sebagai buruh tani dan berjualan kerupuk keliling.
Dilansir victorynews.id dari YouTube Metro TV, Jumat (9/6/2023) kedua Pasutri Lansia asal Kudus ini adalah Wagiran dan Sri Purwati, warga Desa Gondang Manis, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah.
Baca Juga: Putri Ariani Buat Musisi Indonesia Arman Maulana dan Rossa Menangis
Diketahui pendapatan Sri dari berjualan kerupuk tidak banyak, hanya Rp20 ribu jika kerupuknya habis terjual.
Untuk menambah keuntungan dari jual kerupuk sering juga menjual lauk pauk maupun jajanan pasar saat berkeliling dari desa ke desa.
Begitupun Wagiran, sang suami yang merupakan buruh tani dengan upah Rp80 ribu per hari.
Baca Juga: VIRAL, Warga Sumedang Temukan Tumpukan Uang Pecahan Seribu Rupiah di Sawah
Itupun tidak menentu, tergantung ada atau tidaknya yang membutuhkan tenaganya untuk mencangkul sawah.
Meski di tengah keterbatasan tekad kuat untuk menunaikan rukun Islam kelima pasangan suami istri ini konsisten menyisihkan uang koin Rp500 rupiah maupun Rp1.000 dari hasil kerja mereka sejak 2012 hingga 2020.
Baca Juga: Peringati HANI Tahun 2023, Lapas Kelas III Ba'a dan BNNK Rote Ndao Gelar Senam Bersama
Berkat usaha keduanya menabung, kini mereka akan diberangkatkan naik haji pada 18 Juni mendatang.***
Artikel Terkait
Covid-19 Terus Meningkat, Jamaah Calon Haji Lembata Batal Naik Haji
Terancam Gagal Naik Haji, Uang Puluhan Juta Penjaga SD di Solo Rusak Dimakan Rayap
Tinggal Seorang Diri, Lansia Ditemukan Meninggal Dunia di Sikumana
JADI TANDA TANYA! Handphone Milik Lansia yang Meninggal di Sikumana Ditemukan di Semak-semak