KUPANG, VICTORYNEWS--Presiden Jokowi mengumumkan pelaku perjalanan baik domestik maupun internasional tidak perlu lagi melakukan swab PCR maupun antigen.
Jokowi menegaskan swab PCR maupun antigen tidak diperlukan asalkan pelaku perjalanan sudah mendapatkan vaksinasi lengkap.
Jokowi juga mengatakan penggunaan masker boleh tidak dipakai masyarakat saat berada di luar ruangan.
Jokowi menyebut jika masyarakat melakukan aktivitas di luar ruangan dan tempat terbuka yang tidak padat orang maka bisa tidak menggunakan masker.
Baca Juga: Terdakwa Randi Badjideh Minta Dibebaskan dari Semua Dakwaan JPU
"Diperbolehkan tidak menggunakan masker,"ujar Jokowi dikutip dari video Siaran Pers Sekretariat Presiden RI, Selasa (17/5/2022)
Ia menyebut keputusan ini berdasarkan penanganan pandemi di Indonesia yang semakin terkendali maka pemerintah memutuskan untuk melonggarkan pemakaian masker.
Baca Juga: Breaking News! Polres Belu Tahan 5 Tersangka Kasus Korupsi Sanitasi
"Namun kegiatan di ruangan tertutup dan kendaraan publik tetap wajib menggunakan masker," tekannya lagi.
Artikel Terkait
Makan Malam dengan Presiden AS Joe Biden, Jokowi Balas Toast Biden
Global Covid-19 Summit, Presiden Jokowi Ajak Dunia Kolaborasi Beeantas Pandemi
Berbicara di KTT Khusus ASEAN-AS, Jokowi : Hentikan Perang di Ukraina Sekarang juga
Dikunjungi Presiden Jokowi di Markas Space X Amerika, Begini Kata Elon Musk