Lantik 7 Pejabat, Ini Pesan Khusus Kakanwil Kemenkumham NTT ke Karutan Larantuka

- Selasa, 27 Desember 2022 | 21:42 WIB
Karutan Larantuka yang lama Solichin menyerahkan dokumen kepada Karutan yang baru Wahyu Budi Heriyanto. (victorynews.id/Simon Selly)
Karutan Larantuka yang lama Solichin menyerahkan dokumen kepada Karutan yang baru Wahyu Budi Heriyanto. (victorynews.id/Simon Selly)

KUPANG, VICTORYNEWS - Kakanwil Kemenkumham NTT Marciana D Jone melantik 7 pejabat, termasuk Kepala Rumah Tahanan atau Karutan Larantuka, Flores Timur.

Dalam sambutannya pada acara pelantikan, Selasa (27/12/2022), Kakanwil Kemenkumham NTT marciana D Jone memberi pesan khusus kepada Karutan Larantuka.

Kakanwil Kemenkumham NTT Marciana D Jone memyampaikan, selamat datang ke bumi Flobamorata kepada Karutan Larantuka yang baru Wahyu Budi Heriyanto.

Baca Juga: Kakanwil Kemenkumham NTT Marciana D Jone Lantik 7 Pejabat, Siapa Mereka?

Kiranya dapat bekerja dengan keikhlasan hati untuk bisa bekerja dengan speed kerja yang tinggi di dalam memberikan pelayanan terbaik bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Menurut Marciana D Jone, Karutan Larantuka yang lama Solichin, berkat kerja kerasnya selama kurang lebih satu tahun membawa perubahan yang sangat besar pada Rutan Larantuka.

Baca Juga: Jabat Kasubag Humas Kanwil Kemenkumham NTT, Begini Kata Dian Lestari Raynilda Lenggu

"Pelayanan yang diberikan kepada saudara-saudari kita dalam Lapas/Rutan bukanlah tugas yang mudah, jangan menganggap jabatan adalah segalanya di dalam penerapan di lapangan, jangan mencederai perasaan, nurani atau melanggar hak asasi manusia," ujar Marciana.

Marciana juga menyampaikan, kepada Karutan Larantuka yang baru Wahyu Budi Heriyanto, untuk bekerja dengan baik dan memjaga marwah Kemenkumham.

Baca Juga: Masih Belum Memberi Restu, Kini Ibu Indah Permatasari Tuding Arie Kriting Tukang Adu Domba

"Ubah paradigma lama, jangan menuntut untuk dilayani, kita harus menghormati, melayani dan mencintai WBP, junjung tinggi Hak Asasi Manusia di dalam berhadapan dengan para WBP," tandas Marciana.

Di ahkir sambutannya, Kakanwil Marciana menyampaikan ucapan terima kasih kepada Plt Kepala Divisi Pemasyarakatan Herman Sawiran yang sudah dilantik menjadi Kepala Divisi Pemasyarakatan pada Kanwil kemenkumham NTT.

Baca Juga: Cegah Virus PMK, BKP Musnahkan 70 Kilogram Produk Sitaan dari Dua Pelabuhan

Selama lebih kurang satu tahun memimpin jajaran pemasyarakatan, banyak melakukan perubahan di antaranya dapat mewujudkan percepatan pelayanan kesehatan melalui kerjasama dengan Gubernur Nusa Tenggara Timur, pelayanan bahan makanan bagi WBP dapat teratasi dengan baik.***

Halaman:

Editor: Paschal Seran

Tags

Artikel Terkait

Terkini

DPD II Golkar Manggarai Barat Rekrut Caleg

Senin, 20 Maret 2023 | 07:49 WIB

Polres Manggarai Barat Imbau Keselamatan Pelayaran

Sabtu, 18 Maret 2023 | 18:29 WIB
X