Jadi Sorotan Publik, Ganjar Pranowo : Serang Saya Saja, Istri dan Anak Jangan!

- Jumat, 31 Maret 2023 | 13:02 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo Minta Netizen tidak menyerang isteri dan anaknya.  (Tangkapan Layar Kompas TV.)
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo Minta Netizen tidak menyerang isteri dan anaknya. (Tangkapan Layar Kompas TV.)

SEMARANG,VICTORYNEWS- Ganjar saat ini menjadi sorotan publik buntut FIFA membatalkan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20.

Pasalnya, Ganjar saat itu menolak Timnas Israel terlibat di Piala Dunia U-20 jika Indonesia menjadi tuan rumah.

Tak sedikit yang menyerang Ganjar lewat akun media sosialnya.

Baca Juga: Bikin Nangis! Timnas U-20 Teriaki Ganjar Pranowo Usai FIFA Coret Indonesia di Piala Dunia U-20

Kendati demikian, Ganjar meminta masyarakat maupun netizen untuk tidak menyerang isteri dan anaknya.

"Serang saya saja, jangan serang isteri dan anak saya, " kata Ganjar dikutip dari Kompas TV, Jumat, (31/3/2023) siang.

Menurut Ganjar, sikapnya itu dilandasi atas keputusan politik luar negeri Indonesia.

Baca Juga: Usai Gagal Jadi Tuan Rumah, Wajah Sedih Pemain U 20 Jadi Sorotan: Netizen Bawa-Bawa Nama Ganjar

“Itu keputusan politik luar negeri kita ya,” ujarnya.

Ganjar optimistis PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir bisa melakukan lobi terhadap FIFA.

Baca Juga: Disebut Punya Andil Gagalkan Piala Dunia, Zanza Bella Minta Ganjar Pranowo Dicopot

“Jadi tinggal dilakukan lobi-lobi saja, saya percaya PSSI bisa melakukan itu,” tandasnya. ***

 

Editor: Polce Siga

Sumber: Youtube Kompas TV

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Kata-Kata Terakhir Karim Benzema Untuk Madrista

Selasa, 6 Juni 2023 | 20:41 WIB
X