KUPANG, VICTORYNEWS-Pengurus Provinsi Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (Pengprov PASI) NTT akan melaunching komunitas Pencinta Olahraga Lari (Kompor) yang akan berlangsung pada Sabtu (20/5/2023) mendatang di arena di Car free day (CFD).
Ketua PASI NTT, Theodorus Widodo dalam keterangannya menjelaskan Kompor ini hadir dalan suatu diskusi internal pengurus PASI NTT. Terbentuknya Kompor juga untuk mendukung PASI NTT dalam pencarian dana.
"Kompor ini bermula dari diskusi-diskusi di PASI NTT. Muncul ide selama ini, kita tidak cukup dana. Kita hanya berharap dana hibah dari KONI dan pemerintah," ujar Theo Widodo, Rabu (17/5/2023) di Kantor KONI NTT.
Baca Juga: 32 Anak Stunting di Kabupaten Kupang dapat Bantuan Beras, Susu dan Telur
Menurut Theo, dalam membina atlet olahraga harus melibatkan semua komponen, baik masyarakat maupun pihak swasta atau pihak ketiga.
"Pembinaan olahraga itu harus melibatkan komponen masyarakat, tidak hanya bertumpu kepada pemerintah. Karena itu kita memiliki gagasan untuk menghimpun seluruh masyarakat dalam mendukung kemajuan olahraga," jelasnya.
Ia menambahkan, Kompor terbentuk awal di PASI NTT. Untuk itu ke depannya akan melibatkan PASI Kabupaten/Kota di NTT.
Launching Kompor Sabtu mendatang akan diikuti dengan lomba lari jarak 60 meter dan 100 meter.
Baca Juga: Obie Mesakh, Penyanyi Asal NTT Terus Eksis di Tengah Gempuran Pendatang Baru
"Manfaatnya antara lain menjaring atlet dari tingkat bawah dan nantinya akan diresmikan pada Sabtu 20 Mei 2023, dengan kategori 60 meter untuk anak SD dan 100 meter untuk SMP," ujarnya.
Ketua Harian PASI NTT, Frans Sales dalam keterangannya menjalaskan, Kompor ini merupakan suatu inovasi yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan anggaran di PASI NTT.
"Kompor Lari ini adalah salah satu inovasi dari Pengprov PASI NTT dalam mengatasi kondisi empirik dana. Sehingga kompor lari ini adalah solusi untuk mencari dana," ujad Frans Sales.
Ia berharap, melalui kompetisi Kompor Lari ini dapat menjaring bibit-bibit atlet yang berprosesional.***
Artikel Terkait
Pengprov PASI NTT Gelar Pelatihan Bagi 45 Wasit Juri Atletik, Materi Disampaikan PB PASI
Besok PASI NTT Gelar Musprov, Ada Agenda Pemilihan Ketua Baru Periode 2023 - 2028
Theodorus Widodo Terpilih secara Aklamasi Pimpin PASI NTT Periode 2023-2027
Pengprov PASI NTT Lepas Kontingen Atletik ke Jatim Open 2023
Tiga Atlet PASI NTT Siap Ikut Kejuaraan Jatim Open 2023
Persiapan Pra PON 2023, Ketum PASI NTT Pesan Pengprov NTT tidak Hanya Harap Dana Hibah