PARIS, VICTORYNEWS - Bintang Paris Saint-Germain (PSG) asal Prancis, Kylian Mbappe telah resmi meneken kontrak baru hingga Juni 2025.
Kylian Mbappe bertahan dengan alasan merasa Paris adalah rumahnya sendiri dan ingin terus bermain untuk Paris Saint-Germain dalam waktu yang cukup lama.
Dengan ditekennya kontrak baru, maka harapan Real Madrid untuk mendapatkan tanda tangan Kylian Mbappe dari Paris Saint-Germain pupus.
Real Madrid telah mengincar Mbape sejak tahun 2021 untuk menambah daya gedor jawara Liga Spanyol 2022 itu.
Baca Juga: Ibunda Kylian Mbape : Kami Memiliki Kesepakatan Dengan Real Madrid dan PSG
Selain PSG, kubu Kylian Mbappe juga mendapat tawaran kontak secara lisan dari Real Madrid. Kontrak itu mirip dengan yang disodorkan PSG.
"Saya sangat senang untuk melanjutkan petualangan di sini di Paris Saint-Germain. Rumah saya, kota saya seperti yang selalu saya katakan. Saya akan melanjutkan di Paris Saint-Germain untuk memenangkan gelar bersama. Terima kasih!," ungkap Kylian Mbappe seperti ditulis wartawan Sky Sports Italia Fabrizio Romano, Minggu (22/5/2022). ***
Artikel Terkait
Real Madrid Kontrak Bek Chelsea Asal Jerman Toni Rudiger 4 Tahun
Kasus Kematian Astri dan Lael, Nasib Randi Badjideh Ditentukan Senin Depan
Ibunda Kylian Mbape : Kami Memiliki Kesepakatan Dengan Real Madrid dan PSG